“ | Bahkan karakter sampingan memiliki pertarungan mereka sendiri untuk dilawan | ” |
— Cid Kagenou, Light Novel Volume 1 |
Cid Kagenou (シド・カゲノー, Shido Kagenō) merupakan tokoh utama dari The Eminence in Shadow.
Cid adalah ketua atau pemimpin organisasi rahasia Shadow Garden untuk membantu mewujudkan fantasinya menjadi "Eminence in Shadow". Dia juga reinkarnasi dari Minoru Kagenou.
Penampilan[]
Lampau[]
Sebelum bereinkarnasi Cid bernama Minoru Kagenou. Minoru digambarkan sebagai pemuda yang mempunyai wajah yang biasa, dengan warna rambut dan mata hitam. Dia selalu tampak mengantuk, hal ini terbukti dengan adanya kantung hitam dibawah matanya. Ketika Zaa bersekolah, dia berpenampilan rapih dengan mengenakan seragam SMA Sakurazaka yang terdiri dari kemeja putih, dasi hitam, sweater hitam, jaket blazer putih, celana panjang hitam, dan sepasang sepatu.
Sekarang[]
Cid Kagenou adalah seorang pria muda langsing dengan rambut berwarna hitam dan pendek. Dia mempunyai wajah yang biasa.
Siswa[]
Sebagai siswa dari Midgar Royal Spellsword Academy dia mengenakan seragam yang terdiri dari jaket blazer biru dongker dengan aksen emas, kemeja putih, dasi, celana panjang biru dongker, dan sepasang sepatu pantofel.
Shadow[]
Ketika dia berkedok menjadi Shadow, dia mengenakan setelan dengan slime bodysuit pada seluruh tubuhnya, sarung tangan, sepatu boot, jubah dengan tudung, serta topeng domino yang keseluruhannya berwarna gelap. Hal ini bertujuan untuk menyembunyikan identitasnya.
John Smith[]
Ketika dia berkedok menjadi John Smith, dia mengenakan setelan yang diberi oleh Snow Fox Corporation. Setelan tersebut berwarna hitam yang terdiri dari kemeja bergaris, dasi hitam, dan sepatu hitam. Kemudian dia menyisir rambutnya ke samping dan memakai topeng domino putih yang menutupi setengan wajahnya. Hal ini bertujuan untuk menyembunyikan identitasnya.
Kepribadian[]
Lampau[]
Cid sebelum bereinkarnasi, Minoru Kagenou mempertahankan karakter sampingan yang tidak banyak menarik perhatian di SMA dan nilainya di bawah rata-rata. Pada siang hari dia selalu berlatih, tetapi karena dia tidak bisa membuktikan hasilnya, setiap malam dia pergi berburu bandit dan penjahat, setelah berhasil memberantas bandit dia memproklamirkan dirinya sendiri sebagai Slayer the Graceful. Dia selalu membawa batang logam di atas punggungnya.
Sekarang[]
Terinspirasi oleh cerita, Mansyur terobsesi untuk menjadi Kekuatan Dalam Bayangan, seseorang yang mengerahkan kekuatan yang luar biasa dari bayang-bayang . Dia tidak berusaha keras untuk mendedikasikan dirinya untuk tujuan itu dan dia sangat bangga atas pencapaiannya. Dia menghargai kerja keras dari orang lain dan meremehkan mereka yang rakus akan kekuasaan.
Para pengikutnya percaya bahwa dia adalah dalang yang brilian, padahal nyatanya kesuksesannya tersebut berasal dari keberuntungan semata, improvisasi, dan kecakapan tempurnya yang luar biasa. Dalam kesehariannya, Cid benci menarik perhatian dengan menggambarkan dirinya sebagai siswa di bawah rata-rata. Ketika dia menjadi Shadow, Shadow Garden sangat setia kepada Cid, dan beberapa anggotanya diam-diam jatuh cinta padanya, meskipun dia tidak menyadari hal itu. Hal tersebut mengganggunya setiap kali beberapa bawahannya memuji atas pengetahuan dari dunia lain yang mereka pelajari darinya. Dia terobsesi dengan uang dan lebih memilih untuk mencari uang sendiri daripada mengandalkan uang yang telah dikumpulkan oleh bawahannya. Meskipun jauh dari orang yang dicintainya, dia benar-benar peduli pada mereka.
Latar Belakang[]
Trivia[]
- Selama pelatihannya, Cid mengumpulkan berbagai barang langka dan mahal seperti seni dan barang antik dari jarahan berbagai bandit yang dia kalahkan.
- Cid saat ini berutang makan kepada Alpha setelah memakan bagiannya dari makanan yang dia berikan selama insiden penculikan yang melibatkan Putri Alexia, tetapi belum adanya kesempatan untuk membalas budi.
- Awalnya Atomic ditulis sebagai Taepodong, penulis aslinya segera mengubahnya karena alasan politik menjadi atom, dan terjemahan web segera menyusul.